Pernikahan via Twitter Pertama di Belanda

Bagikan ke teman :
Tweeding (Pernikahan via Twitter) Pertama di Belanda


Tweeding atau pernikahan Twitter pertama dilangsungkan di Zeist, sebuah kota kecil di Belanda tengah, Kamis (21/10).

René Hoksbergen melamar tunangannya Jannetta Dorsman lewat Twitter awal tahun ini. Pernikahan mereka akhirnya disponsori dan diorganisir oleh situs mikroblogging tersebut.

Acara di kastil Kerckebosch ini dihadiri sekitar seratus tamu nyata dan ratusan tamu virtual yang diundang mengikuti upacara pernikahan melalui Twitter. 

Sebelumnya, semua yang aktif di Twitter juga dipersilakan hadir di kastil, jika mereka bersedia. republika.co.id
Sepi ya... komentar dong biar seru...